10/02/12

Bersyukur Ketika Sakit

Dalam sebuah riwayat dikisahkan bahwa bila seseorang sedang sakit maka Alloh mengutus empat malaikat. Malaikat pertama diperintahkan untuk mengambil kekuatannya sehingga orang itu menjadi lemah, malaikat kedua diperintahkan untuk mengambil selera makannya, malaikat ketiga diperintahkan untuk mengambil cahaya wajahnya sehingga orang itu menjadi pucat mukanya dan malaikat keempat diperintahkan untuk mengambil dosa-dosanya.

Dan bila Alloh mengembalikan kesehatannya, maka Alloh hanya akan memerintahkan tiga malaikat pertama untuk mengembalikan apa yang telah diambil dari orang tersebut. Karena kemuliaan-Nya, Alloh tidak memerintahkan malaikat terakhir untuk mengembalikan apa yang telah diambilnya. Namun Alloh memerintahkannya untuk membuang dosa-dosa itu kelautan.

Maka dari itu, janganlah pernah berpikir bila kita sakit berarti Alloh sedang memberikan cobaan pada kita. Tapi sebaliknya, bila kita sakit berarti Alloh sangat menyayangi kita karena Dia membuang semua dosa-dosa kita. Dan apabila kita meninggal dalam keadaan sakit, berarti kita meninggal dalam keadaan suci.

Wallahualam bi sawab

Tidak ada komentar:

Posting Komentar